Wednesday, February 20, 2013

Tutorial: Menghidupkan Foto - metode#1 (Photoshop)

Tool: Photoshop CS4

Biasanya, hampir setiap foto yang saya jepret, mengalami proses pengeditan oleh Photoshop, entahkah di-crop, diperbaiki tone-nya, atau sekadar diberi watermark.

Berikut step-step-nya:
Ini foto aslinya sebelum diapa-apakan. ;)


Foto ini akan kita berikan kehidupan sedikit, karena agak kurang cerah. Metode yang digunakan adalah adjusment layer. Pilih levels.

Levels Adjustment. Klik untuk memperbesar.
Levels adalah tool untuk memodifikasi level kecerahan di histogram. Ada tiga slider yang akan kita mainkan (dari ujung kiri): black point, white point dan midtone. Black point mengontrol bayangan (tingkat kegelapan), white point (tingkat keterangan), dan midtone.
Di histogram untuk foto saya ini, terlihat kalau white point-nya harus digeser agar foto lebih terang, dan sementara itu warna gelapnya juga harus dipekatkan. Maka, saya ubah setting histogram foto tahu kukus saya menjadi seperti ini:

Mengubah setting levels. Klik untuk memperbesar.
Terlihat lebih baik, kan?

Tapi, saya masih belum puas. Jadi, saya ingin coba ubah contrast dan brightness-nya. Letaknya ada di tempat yang sama dengan levels adjustment, tapi kini saya pilih Brightness/Contrast. Seperti ini:

Brightness/Contrast adjustment. Klik untuk memperbesar.
Nah, sekarang nampaknya foto ini sudah lebih baik. Coba bandingkan before dan after-nya.
Before

After

Catatan, tutorial ini masih termasuk basic, tapi sudah lumayan untuk sedikit membuat foto kita terlihat lebih baik.

Semoga bermanfaat.

No comments :

Post a Comment